Kemegahan Empire State Building Dalam Balutan Emas

empire state building mural
Emas bukan hanya sebuah logam mulia yang digunakan untuk membuat perhiasan. Emas juga digunakan untuk membuat semi-konduktor, instrumen gigi, kain - bahkan masker wajah di salon favorit Anda. Penggunaan populer lainnya adalah untuk desain interior, dan seniman selama periode Art Deco tahun 1930-an dan 1940-an menggunakan banyak sekali emas untuk interior bangunan mereka yang mewah.


Pada tahun 1931, orang-orang yang merancang lobi gedung Empire State menggunakan emas 23 karat untuk membuat dekorasi lobi yang menakjubkan, termasuk beberapa mural di langit-langit yang lebih dari 35 tahun sebelumnya kondisinya memburuk setelah ditutup dengan panel plastik putih dan panel lampu fluorescent.

Menurut New York Times, Anthony E. Malkin, presiden Malkin Holdings yang saat ini memiliki bangunan ini, lebih menginginkan lobi sebagai sebuah portal kejayaan dibandingkan sekedar jalan bagi wisatawan dalam perjalanannya ke ruangan. Jadi, sebagai bagian dari proyek $550 juta untuk meng-upgrade seluruh gedung, Mr Malkin beserta sebuah tim arsitek dan desainer menset lobi dan membuatnya lebih mengesankan sebagaimana ketika bangunan ini dibuka pada 1931.

Membuat mural merupakan prioritas. Bagian penutup mencakup lebih dari sepertiga ukuran luas lapangan sepak bola menggunakan 15.000 kaki persegi aluminium, 1.300 kaki persegi emas 23-karat, dan melibatkan lebih dari 50 seniman, pelukis dan installer situs. Sementara renovasi lobi dilanjutkan, mural emas sudah selesai dan saat ini ditampilkan untuk wisatawan dan penduduk lokal.

Sumber: http://www.jewelry.com

Related Posts by Categories



0 comments:

Post a Comment

Copyright © 2008 - Dunia Perhiasan - is proudly powered by Blogger